Kegiatan KUA Bontomarannu

Penghulu KUA Bontomarannu Tekankan Pentingnya Catin Paham Administrasi

Muslimin saat Bimwin mandiri

Bontomarannu (Humas Gowa) - Pernikahan bukan hanya persoalan penyatuan dua insan yang saling mencintai untuk menuju halal. Namun ada beberapa yang perlu diperhatikan, termasuk urusan administrasi juga sesuatu yang penting untuk dipahami oleh catin.

Muslimin salah satu penghulu KUA Kecamatan Bontomarannu mengungkapkan di hadapan Catin yang ikut Bimbingan Perkawinan Mandiri, Selasa (10/10/2023) di aula KUA.

"Penting bagi catin untuk tahu administrasi pernikahan sebelum menikah, termasuk persoalan wali nikah," tegasnya.

Bimwin menurutnya, merupakan salah satu syarat administrasi bagi catin. Baik secara mandiri dengan datang langsung ke KUA untuk mendapatkan Bimbingan langsung oleh Penghulu atau BIMWIN Reguler yang diagendakan oleh Bimas Islam.

Pentingnya catin ikut BIMWIN sebagai bekal untuk pernikahannya nanti. Karena BIMWIN memberikan beberapa materi yang dianggap perlu untuk diketahui oleh Catin.

"Ada BIMWIN pranikah dan juga pasca nikah. Ada saja bekal terkadang pernikahan tidak langgeng, apalagi tidak ada bekal," ujar Muslimin.

Dalam UU No. 1 tahun 1974 tentang perkawinan memuat persyaratan administrasi yang perlu dipersiapkan agar pernikahan tidak saja sah secara Agama tapi juga dalam negara.(iar/OH)


Daerah LAINNYA