Bontomarannu (Humas Gowa). Kampung Sakinah merupakan salah satu wujud dari program Revitalisasi KUA yaitu tranformasi untuk dekat dengan masyarakat dalam menyelesaikan persoalan mereka terutama persoalan keagamaan.
Kurangnya pemahaman masyarakat atas pemahaman agama termasuk pemahaman dasar dari Islam. Termasuk aqidah, hukum - hukum Islam terkait perkara mereka dalam kehidupan keseharian mereka.
Program Kampung Sakinah di Desa Sokkolia contohnya, merupakan salah satu program dari KUA Kecamatan Bontomarannu. Program ini sudah rutin dilaksanakan setiap hari Kamis.
Salah satunya hari ini, Kamis (2/3/2023), Penghulu KUA Kec. Bontomarannu, H. Alim Bahri bersama Putriani Penyuluh Fungsional Agama Islam, Rukayah dan Riswandi yang juga penyuluh Non ASN. Bertugas untuk memberikan pencerahan bagi masyarakat.
Keempat pegawai KUA Bontomarannu itu hadir di Mesjid Nurul Iman Borong Rappo dan mengikuti tahsin serta ceramah agama.
H. Alim membawakan materi tentang persiapan diri memasuki ramadhan. Alim yang juga merupakan mantan kepala KUA Bajeng Barat menyampaikan dalam peran apapun, sebagai manusia harus selalu dalam konteks upaya memperbaiki diri dan usaha menjalankan sunnah yang dicontohkan Nabi.
Menurut Alim, amal para ibu yang banyak berkutat di dapur dan peran-peran domestik lainnya sesungguhnya juga sangat berpotensi menjadi ladang rahmat bila disertai niat yang bagus.
"Bukankah Allah SWT memasukkan hambaNya ke dalam surga bukan karena faktor pahala melainkan faktor rahmatNya," tuturnya yang disambut dengan antusias oleh para ibu dngan mengucapkan Alhamdulillah.
Dg. Mammeng salah satu peserta mengaku merasa plong kalau pengorbanannya pun punya nilai pahala di hadapan Allah. Ia mengatakan hal itu membuat dirinya bersama para ibu lainnya lebih bersemangat lagi untuk mengurus rumah, suami dan anak - anaknya.
"Kebahagian dalam rumah tangga kuncinya adalah bagaimana membahagiakan wanita sang pemilik tahta dalam Rumahnya. Bahagiakanlah hatinya, hargailah pengorbanannya. Karena Allah sendiri begitu memuliakan wanita," tandas Alim. (iar/OH)
Daerah
Kegiatan KUA Bontomarannu
Penghulu KUA Bontomarannu : Bulan Suci, Ladang Pahala Bagi Para Ibu
- Kamis, 2 Maret 2023 | 13:45 WIB