Pengawas Bina Madrasah Pagi-pagi di MAS Darul Qalam Bulukumba, Ada Apa?

Pengawas bina MAS Darul Qalam Bulukumba, Ridwan, bersama dengan para tenaga pendidik madrasah.

Bulukumba (Humas Bulukumba) -- Pagi-pagi, pengawas bina Madrasah Aliyah Darul Qalam Bulukumba, Ridwan, bersama dengan para tenaga pendidik madrasah, Sosialisasi Pelaksanaan Asesmen Madrasah untuk Tahun Pelajaran 2023/2024 di Ruang Guru pada Kamis, 29 Februari 2024.

Kegiatan ini dipimpin oleh Ketua Pokjawas Kemenag Bulukumba, serta dihadiri oleh Wakamad Kurikulum, Wakamad Kesiswaan, Panitia AM, dan beberapa tenaga pendidik dari Madrasah Aliyah Darul Qalam Bulukumba.

Pengawas Bina Madrasah, Ridwan, menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Kepala Madrasah beserta jajarannya. Ridwan mengakui upaya mereka dalam meningkatkan kualitas lulusan, bahkan di hari libur, sebagai wujud komitmen terhadap pendidikan.

Dalam arahannya, Ridwan menegaskan pentingnya memiliki lulusan yang menguasai ilmu-ilmu kemasyarakatan dan dapat berperan aktif dalam kegiatan masyarakat. Asesmen Madrasah diharapkan menjadi sarana untuk mewujudkan lulusan berkualitas.

Ridwan menyampaikan bahwa panitia pelaksana asesmen madrasah akan menjalankan tupoksi sesuai SOP, berkoordinasi dengan kepala madrasah, komite, dan yayasan. Hal ini diharapkan dapat mencapai tujuan asesmen madrasah dengan terarah dan terstruktur.

Wakil Kepala Bagian Kurikulum, Harpidah, menyatakan bahwa pelaksanaan asesmen madrasah dapat berjalan baik dan sesuai jadwal. Meskipun panitia bekerja keras menyelesaikan administrasi, harapannya adalah agar siswa-siswi dapat mengikuti kegiatan asesmen madrasah hingga selesai dan meraih nilai serta kelulusan yang memuaskan pada 15 Maret mendatang.(Enal/Fian)


Daerah LAINNYA