Tanete, (Humas Bulukumba) - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Bulukumba terus menguatkan konsep moderasi beragama dalam lingkungan madrasah. Dalam upaya terbaru, Pembina Paskibra MAN 1 Bulukumba, Haeruddin, memberikan materi mengenai Moderasi Beragama pada kegiatan Penerimaan Anggota Baru Paskibra.
Haeruddin, yang juga merupakan guru Pendidikan Kewarganegaraan (PKN), menjelaskan empat indikator moderasi beragama, yaitu komitmen kebangsaan, toleransi, penolakan terhadap kekerasan, dan penerimaan terhadap tradisi.
"Nilai toleransi memiliki peran yang sangat penting dalam moderasi beragama, terutama karena kita tinggal di negara yang sangat beragam, dan oleh karena itu, kita harus membangun pondasi toleransi yang kuat," jelas Haeruddin, Sabtu, (09/09/2023).
Selain itu, Haeruddin juga menyampaikan bahwa menjaga keseimbangan antara hak beragama dan komitmen terhadap kebangsaan adalah tantangan yang harus dihadapi oleh setiap warga negara.
"Moderasi beragama adalah jembatan yang menghubungkan semangat beragama dengan komitmen berbangsa," tambahnya.
Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, yakni pada tanggal 9 hingga 10 September 2023, dan melibatkan narasumber dari Pengurus Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Bulukumba. (SMY/Ady)