Sampeang, (Humas Kemenag Bulukumba) - MTsS Sampeang menggelar simulasi Asesmen Madrasah (AM) sebagai bagian dari persiapan peserta didik kelas IX tahun pelajaran 2023/2024. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari berturut-turut, pada tanggal 18 dan 19 April 2024, di dua ruangan kelas yang dipantau oleh guru selaku pengawas ruang.
Sebanyak 21 peserta didik kelas IX turut serta dalam Simulasi AM 2024 ini. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengenalan kepada peserta didik tentang format dan jenis soal yang akan dihadapi dalam AM yang sesungguhnya, yang direncanakan akan dilaksanakan sekitar bulan April - Mei 2024. Selain itu, simulasi ini juga bertujuan untuk memastikan bahwa pelaksanaan AM berlangsung secara maksimal dan optimal.
Kepala Madrasah, Hasmiati, S. Ag, mengungkapkan harapannya bahwa melalui simulasi ini, peserta didik dapat lebih siap dalam menghadapi AM sesungguhnya. "Simulasi adalah langkah penting dalam persiapan peserta didik untuk menghadapi Asesmen Madrasah. Semoga kegiatan ini dapat memberikan pengalaman berharga bagi peserta didik dan membantu mereka meraih hasil yang maksimal," ujarnya.
Peserta simulasi diberikan persiapan yang cukup, termasuk nasihat untuk belajar dengan tekun, berdoa, menjaga kesehatan, meminta restu orang tua, dan meningkatkan ibadah. Materi simulasi mencakup tiga rumpun mata pelajaran, yaitu agama, umum, dan bahasa, dengan berbagai bentuk soal seperti pilihan ganda, pilihan ganda kombinasi, dan benar-salah.
Pelaksanaan simulasi ini diharapkan dapat memberikan hasil yang memuaskan, sehingga peserta didik menjadi lebih siap dalam menghadapi AM yang sebenarnya. Dengan masih ada waktu yang cukup, peserta didik diminta untuk terus mempersiapkan diri dengan melakukan latihan-latihan yang memadai. (Sukma/Asriadi Haris)