Mattirowalie, (Humas Bulukumba) - MTs Guppi Mattirowalie Gelar Rapat Pembagian Tugas dan Pembentukan Panitia Matsamalam rangka menyambut tahun ajaran baru Tahun Pelajaran 2022/2023 Kamad MTs.Guppi Mattirowalie menggelar rapat pembagian tugas, yang berlangsung diruang guru,Jumat (08/07/2022) lalu.
Sebelum Rapat dimulai terlebih dahulu Kepala Madrasah Wahidah memberikan pengarahan dalam Arahannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak ibu guru yang bisa menyempatkan hadir untuk mengikuti rapat pembagian tugas tahun pelajaran 2022/2023.
"Terima kasih saya ucapkan kepada Bapak dan Ibu guru yang bisa meluangkan waktunya untuk hadir di Madrasah ini untuk mengikuti rapat pembagian tugas tahun pelajaran 2022/2023, tentunya keberadaan Bapak dan Ibu guru sangat kami harapkan”. Ujarnya.
Dikatakan, Marilah kita bekerja sama dengan baik dalam proses pembelajaran dan beberapa hal dalam kemajuan MTs.Guppi Mattirowalie,jadikanlah Madrasah kita ini menjadi pilihan dan dicintai oleh masyarakat luas sehingga dapat dipercaya para orang tua siswa bisa menyekolahkan anaknya di Madrasah ini.
Pada kesempatan yang sama Kamad MTs Guppi Mattirowalie membentuk panitia Matsama mulai dari penanggung jawab,ketua,sekertaris,bendahara dan anggota.
Adapun Panitia Matsama yaitu Penanggung jawab Kamad MTs.Mattirowalie,Ketua Sutra As'ad, Sekertaris Murni, bendahara Rosmiati,dan Anggota Seluruh stakeholder MTs.Mattirowalie.
''Harapan saya Semoga semua penanggung jawab dalam kegiatan ini dapat bekerjasama sehingga kegiatan ini berjalan dengan lancar tanpa kendala,'' tutupnya. (Str/AFS)