MTs Darul Istiqamah Bulukumba Evaluasi Bacaan Shalat dan Zikir Peserta Didik

Foto: Evaluasi Bacaan Shalat dan Zikir Peserta Didik MTs Darul Istiqamah

Bulukumba, (Humas Bulukumba) -- MTs Darul Istiqamah Bulukumba melaksanakan evaluasi bacaan shalat dan zikir pada peserta didik sebagai bagian dari serangkaian kegiatan evaluasi pendidikan beberapa hari yang lalu.

Agenda evaluasi dilaksanakan di Pondok Pesantren Pakusianta khusus untuk peserta didik kelas 1 putra, sementara peserta putri di MAS PP Darul Istiqamah Bulukumba Ponci Taccorong.

Kepala Madrasah, Husniati, menjelaskan bahwa evaluasi ini memberikan informasi tentang pencapaian bacaan shalat dan zikir peserta didik serta membandingkannya dengan standar tertentu. Hal ini mencerminkan perhatian madrasah terhadap kompetensi spiritual religius sebagai identitas lembaga.

Asdar, salah satu pembina Pondok, menekankan pemantauan intensif terhadap kemampuan hafalan bacaan shalat dan zikir. Tujuannya agar pelaksanaan ibadah siswa lebih baik, berkualitas, dan mudah diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

"Kegiatan evaluasi ini juga mengukur sejauh mana pemahaman peserta didik terhadap pelajaran yang diberikan di sekolah. Penting dilakukan agar siswa tidak lupa dengan pelajaran sebelumnya" ungkapnya, Ahad (31/12/2023).

Evaluasi ini mencerminkan komitmen MTs Darul Istiqamah Bulukumba untuk memastikan pengembangan kompetensi akademik dan spiritual religius peserta didik sesuai tuntunan Rasulullah, menjadikan pelaksanaan ibadah sebagai standar kompetisi dasar peserta didik.(Hnt/Fian)


Daerah LAINNYA