MIN 7 Bone Gelar Seleksi Bulutangkis Persiapan O2SN

Macanang, (Humas Bone) -  Peserta didik kelas III sampai kelas V dari MIN 7 Bone mengikuti seleksi yang digelar oleh guru Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK), Muhammad Yunus, sebagai persiapan untuk Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) di bidang olahraga bulutangkis. Kegiatan tersebut berlangsung di lapangan olahraga MIN 7 Bone, Kamis (28/3/2024).

Dengan semangat tinggi, peserta didik menunjukkan kemampuan dan keterampilan mereka dalam bermain bulutangkis dihadapan guru PJOK yang berpengalaman. Muhammad Yunus, selaku guru PJOK, bertindak sebagai juri dalam seleksi tersebut. Dia melihat potensi dan bakat setiap peserta dengan teliti, mencatat setiap gerakan dan strategi yang mereka tunjukkan dalam permainan. Diharapkan melalui seleksi ini, akan ditemukan bibit-bibit unggul yang dapat mewakili madrasah dalam kompetisi bulutangkis tingkat nasional.

Para peserta didik menunjukkan dedikasi dan semangat yang tinggi selama seleksi berlangsung. Mereka berusaha memberikan yang terbaik dan menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam setiap pertandingan. Meskipun persaingan ketat, namun semangat sportivitas dan kerjasama tetap terjaga di antara para peserta.

Seleksi ini merupakan salah satu upaya MIN 7 Bone dalam mengembangkan potensi peserta didik di bidang olahraga, sekaligus mencari bakat-bakat potensial yang dapat menjadi perwakilan dalam kompetisi bulutangkis tingkat nasional. Para peserta didik diharapkan dapat mengambil pelajaran berharga dari pengalaman ini, baik dalam hal kemampuan teknis maupun nilai-nilai sportivitas yang penting dalam setiap pertandingan. (Andi Alfian/Ahdi)


Daerah LAINNYA