Simulasi

MAS Darul Istiqamah Bongki Rinjani Langsungkan Simulasi Gelombang 1

MAS Darul Istiqamah Bongki Rinjani Langsungkan Simulasi Gelombang 1, (Foto: Kontributor Humas Kemenag Sinjai)

Bongki, Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Dilansir dari laman Pusat Asesmen Pendidikan Kemendikbudristek, ANBK 2022 adalah program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kemdikbud untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan.

Mendikbud Ristek Nadiem Anwar Makarim mengatakan, Asesmen Nasional dirancang untuk mengganti ujian nasional (UN) dan evaluasi pendidikan. Terdapat tiga instrumen dalam pelaksaan ANBK, yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter dan Survei Lingkungan Belajar.

Mas Darul istiqamah bongki melaksanakan Simulasi ANBK gelombang 1 yang pelaksanaannya yaitu pada tanggal 1-4 Agustus 2022. Kegiatan tersebut dilaksanakam di Laboratorium Komputer Madrasah dengan menggunakan ANBK moda online.

“Simulasi dilakukan untuk memperkenalkan aplikasi ANBK kepada santri dan mengetahui kendala yang dapat menghambat pelaksanaan ANBK. Saya berharap semoga simulasi ini dapat membantu santri dan server berjalan dengan lancar,” Ucap Amir yang merupakan Kepala Madrasah.

Tujuan diadakan simulasi pertama ini, pada dasarnya bertujuan untuk mengenalkan sistem aplikasi kepada proktor, menguji perangkat komputer dan jaringan sekolah yang nantinya akan digunakan saat pelaksanaan ANBK pada hari H serta menguji sistem pada server pusat. (Fajria)


Daerah LAINNYA