MAN KEPULAUAN SELAYAR BISA TONJI

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Benteng, (Inmas Selayar) – Madrasah Aliyah Negeri Kepualauan Selayar merupakan satu-satunya Madrasah Aliyah yang ada di Kab. Kepulauan Selayar. Dibawah Pimpinan Sofanul Hidayatullah, S.Ag, M.Ag telah banyak mengukir prestasi gemilang. Salah satu diantaranya sebagai juara II lomba Debat Demokrasi.  

Debat Demokrasi yang diadakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Selayar awalnya diikuti oleh 18 Tim tingkat SLTA sederajat se Kab. Kepulauan Selayar dan dilaksanakan dalam 3 Babak. Akhirnya dinyatakan lolos ke Final adalah MAN Kepulauan Selayar melawan SMA Negeri 1 Benteng.

Acara babak grand final Debat Demokrasi  antara Siswa MAN Kepulauan Selayar dan SMA Negeri 1 Benteng digelar di Taman Pelangi Benteng, Jumat (27/04/18) pukul 19.00 wita.

Turut hadir pada acara tersebut Asisten I Pemerintahan Setda Kepulauan Selayar Drs. Andi Rahman,  Ketua KPU Kepulauan Selayar Hasiruddin dan para pendukung dari Sekolah masing-masing.

Muh Yakub sebagai pemandu acara dan yang bertindak sebagai dewan juri adalah Adu Suryadi Culla (Dosen UNHAS), Akademisi Drs. Abdullah, M.Pd dan A. Bahrun.L dari Dewan Pendidikan. Dari hasil penilaian Dewan Juri yang berhak mendapat Juara I adalah SMAN 1 Benteng dengan Nilai 847 sedangkan MAN memperoleh 802 point.

Penyerahan hadiah dilakukan oleh Asisten I Pemerintahan Setda Kepulauan Selayar  Andi Rahman kepada peraih Juara 1 berupa tropi dan uang pembinaan sebesar Rp. 3.500.000,-.  Sedangkan penyerahan hadiah kepada peraih Juara 2 dilakukan oleh Ketua KPU  Selayar Hasiruddin,  juga berupa tropi dan uang pembinaan sebesar Rp. 2.500.000,- dan untuk Juara 3, hadiah diserahkan oleh Wakapolres Kepulauan Selayar Kompol. Syamsuddin. (ptg/arf)

 


Daerah LAINNYA