MA Uloe Uji Kompetensi Siswa Masuk Kelas Unggulan

Tes wawancara, Tes Mengaji dan Tes Tertulis dilaksanakan sebagai langkah awal madrasah untuk mencari bibit unggul dari calon siswa-siswi baru yang akan masuk ke Kelas X Unggulan

Uloe, (Humas Bone) – Sebanyak 40 calon Siswa/Siswi baru MA As’adiyah Uloe mengikuti Tes wawancara, Tes Mengaji dan Tes tertulis dilaksanakan di gedung baru MA As’adiyah Uloe, Ahad (17/2022).

Tes wawancara, Tes Mengaji dan Tes Tertulis dilaksanakan sebagai langkah awal madrasah untuk mencari bibit unggul dari calon siswa-siswi baru yang akan masuk ke Kelas X Unggulan. Harapannya siswa yang lolos seleksi adalah calon generasi yang unggul, berprestasi dan berakhlak.

Yang unik dalam kegiatan ini pihak Madrasah Aliyah As’adiyah Uloe mengundang Penyuluh Agama islam selaku penguji Tes Mengaji dan Tes wawancara dari Penyuluh Agama Islam Muhammad Ashar dan Muhammad Rakib, untuk membantu panitia.

Dari pantaun Penilainnya Tes, semua Siswa/Siswi Layak masuk Kelas unggulan tapi kita lebih memilih yang mempunyai nilai tertinggi untuk masuk kelas unggulan, karena melihat dari angka siswa baru tahun sudah memenuhi syarat untuk di bagi kelasnya, ungkap Muhadir, (MA/Ahdi).     


Daerah LAINNYA