Watang Pulu, (Inmas Sidrap) - Tim penilai KUA Teladan dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan tiba di Kantor Urusan Agama Kecamatan Watang Pulu hari Selasa 8 Mei 2018 pukul 14.00 wita setelah mendatangi peserta lomba KUA dibeberapa kabupaten.
Bersama Kepala Kantor Kementerian Agama H. Irman, S.Ag.,M.Si, Ketua Dharma Wanita, Kepala KUA Watang Pulu Nurdin, S.Ag, Kepala Seksi Bimas Islam, Kepala Penyelenggara Syariah, Kepala KUA se-Kabupaten Sidrap menyambut kedatangan tim penilai tersebut di halaman kantor.
Kakan Kemenag memperkenalkan masing-masing jajaran Kementerian Agama kepada 3 orang tim penilai di ruangan kerja Kepala KUA serta mempersilahkan kepada Kepala KUA untuk mempresentasekan sedikit terkait visi dan misi KUA dan program kerjanya sesuai nawacita Kakan Kemenag yaitu KUA sebagai Khadimul Ummah atau pelayan ummat.
Tim penilai yang memasuki ruangan demi ruangan memeriksa arsip-arsip pernikahan sekaligus arsip pembinaan muallaf di Kecamatan Watang Pulu dengan didampingi oleh Nurdin secara langsung. (ajir/ah/arf)