Lembanna (Humas Bulukumba) – Saat ditemui di ruang Kerjanya Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum MTs Guppi Lembanna, Darmawati sedang disibukkan membaca hasil Print Out dari Uraian Program Kerja bulan Juli awal tahun ajaran baru 2022/2023. Selasa, (5/07/2022)
Menurutnya bahwa semua guru MTs Guppi Lembanna wajib mengembangkan perangkat pembelajaran pada kompetensi pengetahuan sesuai dengan tingkat kompetensinya.
“Semua guru harus mampu menggunakan media pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik peserta didik dan mata pelajaran”. Ungkap Darmawati
Peserta didik memiliki keterampilan bertindak secara mandiri, kolaboratif, dan komunikatif dalam menampilkan kinerja mandiri dengan pengawasan langsung atasan berdasarkan kuantitas, kualitas terukur sesuai standar kompetensi kerja, dan dapat diberikan tugas membimbing orang lain yang diperoleh dari pengalaman belajar dan kegiatan lainnya.
“Adapun kegiatan lain yang dimaksud diantaranya, Praktik sholat fardu, Praktik membuat masakan tradisional, Pelaporan tugas atau kegiatan, Presentasi hasil penugasan, Keterlibatan dalam kepanitian, dan Keterlibatan dalam lomba kompetensi siswa. Sekolah memiliki struktur organisasi yang lengkap dan efektif sesuai dengan ketentuan”. Jelasnya
Kepala Madrasah MTs Guppi Lembanna, Marni mengatakan bahwa apa yang menjadi program itu harus berkelanjutan dan berkesinambungan dan memiliki keterkaitan antara yang satu dengan lainnya.
“Begitupula dalam menuangkan program harus disertai dengan lampiran lampiran bukti kerja agar tidak terkesan rekayasa. Apapun yang dilakukan abadikan dan tulis disertai bukti fisik”. Ungkapnya sambil menunjuk lembaran yang dibacanya.
Lanjut Kamad Menegaskan bahwa Untuk semua kegiatan harus diputuskan, ditetapkan, disosialisasikan dan disahkan”. Tegasnya
Tindakan kepala madrasah terhadap wakamadnya merupakan suatu kritik dan solusi yang sifatnya membangun untuk kelancaran pengerjaan kegiatan selanjutnya.
Darma sangat berterimakasih atas kritik dan solusi yang dilontarkan secara langsung oleh kepala madrsahnya. Baginya pelajaran yang paling cepat merasuk ke kepala adalah pelajaran yang didapatkan secara face to face. (Dar/Ady)