Ketua Pokjawas Hadiri Bimtek IKM 2023 Kemenag RI Hari ke-2 di Tilok 2

Ketua Pokjawas Hadiri Bimtek IKM 2023 Kemenag RI Hari ke-2 di Tilok 2

Lembanna, (Humas Bulukumba) - Selasa 31/01/2023. Memasuki hari ke -2 sosialisasi dan Bimtek Implementasi Kurikulum Merdeka pada Madrasah Tahun 2023 secara Virtual oleh Direkturat KSKK DirJen Pendis Kemenag RI Tilok 2 KKMTs Kabupaten Bulukumba bapak ketua Pokjawas hadir di lokasi tersebut.

Kehadiran bapak ketua Pokjawas bukanlah hal kebetulan. Begitu pentingnya Bimtek IKM ini maka semua satker wajib hadir kepala madrasahnya dan Wakamad kurikulumnya. Beliau memantau langsung antusias peserta yang dihadiri 24 madrasah berarti total jumlah peserta Bimtek IKM ini berjumlah 48 orang.

Diwaktu istrihat beliau menyampaikan bahwa" Bimtek IKM ini perlu diperhatikan dan dicermati agar nantinya di madrasah masing-masing dapat menyampaikan kepada guru dengan baik pula.

Pergunakan kesempatan setiap diberi kesempatan, karena kesempatan yang diberikan pada Bimtek dimulai 30-2 Februari 2023 itu tidak gratis, jadi diperhatikan dan dipahami maksud dan tujuan serta penerapannya yang kemudian diaplikasikan di Madrasahnya, harapnya.

Kamad dan Wakamad MTs Guppi Lembanna yang turut hadir pada Bimtek IKM tersebut menyambut baik dari harapan bapak Pokjawas tersebut, apalagi beliau merupakan Pengawas bina di MTs Guppi Lembanna.  

Insya Allah semoga Bimtek IKM ini mendapat perubahan positif di madrasah kami di tahun ajaran baru yang akan datang apalagi kami datang bersama Wakamad bidang akademik kurikulum, "ucap Marni. (Dar/ARd)


Daerah LAINNYA