Lembanna (Humas Bulukumba) - Setelah Humas berkomunikasi via telpon dan whatsApp dengan Kepala MTs Guppi Lembanna Marni yang sekarang berada di Lokasi Pantai Bira tentang kegiatan yang diikutinya pada hari ini Kamis (07/07/2022).
Marni Via WhatsApp mengungkapkan bahwa dirinya sementara mengikuti Rapat Evaluasi dan Penguatan Tindak Lanjut Hasil Implementasi Supervisi Pembelajaran RA MI MTs MA Tingkat Kabupaten Bulukumba yang dihadiri oleh Kasi Penmad A. Mapparola, Ketua Pokjawas Ridwan, Pengawas Madrasah lingkup kementerian Agama dan seluruh Kepala Madrasah Lingkup Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba.
“Rapat ini dipandu oleh Ketua Pokjawas Ridwan dan dipimpin langsung oleh Kasi Penmad A. Mapparola. Salah satu agenda rapatnya adalah Penetuan dan Kesepakatan Hari Pertama Libur Sekolah". ungkap Marni Via telpon.
Salah satu agenda rapat yang diselenggarakan pada Rabu 6 Juli 2022 tepatnya Rabu malam yang berlangsung di Kampong Anda Pantai Bira, disampaikan oleh Ketua Pokjawas dimalam pembukaan berikut ulasannya
“Penentuan kesepakatan hari pertama masuk sekolah untuk tahun pelajaran 2022/2023 dan Penyusunan kalender pendidikan tahun 2022/2023 dengan mengawinkan antara kalender pendidikan Kementerian Agama dan Pendidikan Dinas Kabupaten”. Kata Marni
Lebih Lanjut Marni mengungkapkan bahwa Pokjawas mengambil keputusan di atas berdasarkan SK Dirjen Pendis No 3001 tahun 2022 tentang kalender pendidikan bahwa awal sekolah/hari pertama siswa masuk sekolah jatuh pada hari Senin tanggal 18 Juli 2022.
Tetapi berdasarkan kalender pendidikan Dinas Pendidikan Kabupaten Bulukumba ditetapkan awal masuk sekolah jatuh pada hari Senin tanggall 11 Juli 2022.
“Dalam hal ini Ridwan menegaskan untuk mengawinkan kalender pendidikan Kementerian Agama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Bukukumba supaya ada kebersamaan hari pertama masuk sekolah”. Tutup Marni Via telpon. (Dar/Ady)