Pakkatto, Gowa (Humas Sinjai) – Salah satu perhelatan yang digelar oleh Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan untuk memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) Ke- 77 adalah Pekan Merdeka Toleransi Tahun 2022 yang mengusung tema “Merdeka dalam Keberagaman, Toleran dalam Perbedaan”. Salah satu rangkaian kegiatannya adalah Kemah Merdeka Toleransi.
Sehubungan dengan hal tersebut, Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 3 Sinjai Masna Intan yang tergabung dalam rombongan Kementerian Agama Kab. Sinjai turut hadir dalam pembukaan kegiatan Kemah Merdeka Toleransi yang digelar di Pondok Pesantren Darul Ulum Pakkato, Kab. Gowa, Senin (15/8/2022).
Kemah Merdeka Toleransi ini akan berlangsung selama 3 (tiga) hari, 15 s.d. 17 Agustus 2022. Kemah tersebut diikuti oleh peserta didik lintas agama dan budaya yang berasal dari sekolah dan madrasah perwakilan Kabupaten/Kota se- Sulsel. Ikut juga, pengurus FKUB dan Majelis Lintas Agama se Sulsel.
Menurut Masna, Kemah Merdeka Toleransi dibuka langsung oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol H. Nana Sudjana. Selain itu, juga turut hadir Ketua dan Pengurus FKUB Sulsel, para Pimpinan Majelis Agama Sulsel, serta Kakankemenag Kabupaten Kota se-Sulsel, ucapnya.
Dalam sambutannya Kakanwil Kemenag Sulsel Khaeroni menyampaikan, Kemah Merdeka Toleransi yang diikuti siswa dan pelajar lintas agama se-Sulsel ini akan diisi berbagai kegiatan yang bertema pembauran dan kebersamaan. Tujuannya untuk meneguhkan kembali komitmen kebangsaan dan kebhinekaan serta membangun dan menciptakan suasana keakraban antar peserta, utamanya bagi para siswa dan pelajar lintas agama agar bisa mempertahankan keutuhan NKRI yang menjadi warisan para pendiri bangsa 77 tahun yang lalu, pungkasnya.