Malili (Humas Lutim)--- Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Luwu Timur (Lutim), H. Misbah didampingi Kepala Seksi Pendidikan Islam (Kasi Pendis), St. Rabiah bersama staf pengelola laksanakan Penyerahan Sertifikat Pendidik bagi lulusan Uji Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (UKMPPG) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokara Palu Batch 1 Tahun 2022.
Penyerahan dilaksanan di Aula Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenag Lutim. Rabu, 26 Oktober 2022 dihadiri oleh 6 dari 7 peserta PPG yang telah dinyatakan lulus.
Berikut nama-namanya
1. Eko Purnomo (SDS YPS Lawewu)
2. Taufik (SDS YPS Lawewu)
3. Ambo Sennang (SDN NO. 132 Lambu – Lambu)
4. Purwanto Eko Saputro (SDN NO. 137 Molelengku)
5. Syaripuddin Kuba (SMPN 3 Malili)
6. Ahmad Mashuri (SDN 155 Karya Mukti)
7. Elok Citraning Yoga (SDN NO. 164 Pertasi Kencana)
St. Rabiah melaporkan bahwa PPG dilaksanakan mulai pada bulan Maret-Juli 2022 dan bagi peserta yang dinyatakan belum lulus yaitu 2 orang, akan mengikuti Retaker (mengulang) Uji Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (UKMPPG).
"Pembayaran Tunjangan sertifikasi akan mulai Januari 2023" tutup rabiah
"Selamat kepada Guru PAI yang telah lulus UKMPPG, ini merupakan hal yang patut kita syukuri mengingat perjuangan teman-teman selama kurang lebih 5 bulan, mudah-mudahan proses belajar mengajar lebih berkembang kedepannya". Ucap Misbah
"Keikusertaan PPG tidak semua, tidak sembarang tang bisa ikut PPG hanya orang-orang terampil seperti bapak-bapak sekalian".
"Hari ini bapak-bapak sekalian akan diberikan Sertifikat Pendidik bagi yang telah lulus UKMPPG, hal ini membuktikan bahwa kita semua memiliki kompetensi yang lebih dibanding yang lain, misalnya Kompetensi Kepribadian, Kompetensi Pedagogik, Kompetensi Sosial dan Kompetensi Kepribadian yang lebih.
"Harapan saya, harapan orang tua dan harapan semua guru yaitu siapapun gurunya dapat mentransfer ilmu yang baik kepada siswa yang diajarnya".
"Sekali lagi selamat telah dinyatakan lulus UKMPPG".
Selanjutnya penyerahan Serfikat yang dilakukan oleh Misbah didampingi St. Rabiah