Kakan Kemenag Kunjungan Persiapan Penilaian KUA Teladan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Watang Pulu, (Inmas Sidrap) – Kepala Kantor Kemeterian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang H. Irman, S.Ag., M.Si berkunjung ke Kantor Urusan Agama Kecamatan Watang Pulu setelah selesai mengikuti rapat PHBI di Kantor Pemerintah Daerah ditemani oleh Kepala Seksi Bimas Islam DR. H. Umar Yahya, M.Ag, Senin (7/5/2018).

Tujuan dari kunjungan tersebut adalah untuk memantau persiapan penyambutan tim penilai KUA Teladan serta memantau kesiapan KUA Watang Pulu sebagai salah satu peserta lomba KUA Teladan se-Sulawesi Selatan.

Disambut oleh Kepala KUA Watang Pulu Nurdin, S.Ag, Kakan Kemenag berkeliling di dalam kantor melihat persiapan-persiapan ruangan demi ruangan. Juga beliau berbincang-bincang bersama Kasi Bimas Islam serta Kepala KUA membahas penyambutan tim penilai.

H. Irman juga menghimbau kepada Kepala KUA dan Stafnya agar lebih memperhatikan kedisiplinannya terkhusus kehadiran di kantor bukan hanya ketika ada tim penilai, akan tetapi sampai seterusnya karena KUA Watang Pulu adalah percontohan bagi KUA lainnya di Kabupaten Sidrap.(ajir/ah/MF)


Daerah LAINNYA