Isi Materi Di Bone, H. Ali Yafid Sebut Guru MAN 2 Bone Kompak dan Bersahabat

Photo: doc ayyub hamzah

Tanete Riattang, (Humas Bone)- Kepala MAN 2 Bone, H. Muslimin, sampaikan pengantar dalam Pelatihan Impelementasi Kurikulum Merdeka (Kurmer) di Aula MAN 2 Bone, Senin, 19 Mei 2024. 

Pelatihan dihadiri Kabag Tata Usaha Kanwil Kemenag Provinsi Sulsel, H. Ali Yafid, Kepala Kantor Kemenag Kab. Bone, H. Jamaris dan Kabag Tata Usaha Kemenag Bone, H. Ahmad Yani.

Dalam pengantarnya, H. Muslimin melaporkan jika Kurmer di MAN 2 Bone sudah diterapkan sejak tahun 2023 lalu, namun menurutnya, penguatan-penguatan masih tetap dibutuhkan oleh guru guna memantapkan langkah pemerintah menjadikan Kurmer sebagai kurikulum nasional ditahun ajaran baru nanti.

Hal senada juga disampaikan H. Jamaris, menurutnya, iya banyak mengantongi informasi tentang MAN 2 Bone yang telah banyak memiliki kemajuan dan inovasi dalam pendidikan. Ia berharap agar guru MAN 2 Bone terus belajar mengembangkan diri agar dapat terus berkreasi dalam memajukan pendidikan di Kab. Bone.

Dalam arahannya, H. Ali Yafid ingin agar warga MAN 2 Bone tetap sama seperti yang dikenalnya dulu, saat ia menjadi Kepala Madrasah di MAN 2 Bone. "Guru MAN 2 Bone yang saya kenal dulu itu baik-baik dan selalu bersahabat dengan siapapun. Dengan Kurmer ini, saya yakin, guru di sini akan lebih mudah mengadaptasi Kurmer dalam proses belajar mengajar", ucapnya disambut tepuk tangan guru MAN 2 Bone.

Pelatihan yang akan berlangsung selama dua hari, 19 s.d 20 Mei 2024, juga akan diisi oleh Muh. Rafid, Wakamad Kurikulum MAN 2 Bone. Sebagai informasi, Tahun Pelajaran 2024/2025 mendatang, MAN 2 Bone akan menerapkan Kurmer secara penuh pada seluruh kelas. (Daud/Ayyub)


Daerah LAINNYA