Bonepute (Humas Luwu), Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Luwu menghadiri Pisah Tamat Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Wisuda Raudadtul Atfal (RA) dan Santri Taman Pengajian Qur’an (TPQ) Aisyah Bonepute Kecamatan Larompong Selatan.
Pisah Tamat dan Wisuda Santri ini digelar di lapangan terbuka halaman MTs. Mujahidin Bonepute pada hari Senin (30/05/2022), dihadiri oleh Kepala Kantor, Ketua Darmawanita Persatuan (DWP) Unit Kantor Kemenag Luwu dan rombongan, Camat Larompong Selatan, Kepala Madrasah dan jajarannya, Orang Tua siswa dan siswa yang tamat serta undangan lainnya.
Kepala MTs. Mujahidin Bonepute Ilyas, S.Pd.I., M.Pd.I dalam laporannya mengatakan bahwa anak-anak kita ini yang Pisah Tamat dan wisuda sebanyak 71 orang diantaranya RA Al Mujahidin Bonepute 29 orang, MI Bonepute 14 orang TPQ Aisyah Bonepute 22 orang dan MTs. Bonepute sebanyak 6 orang.
Sementara itu Kepala Kantor Kemenag Kab. Luwu Drs. H. Jufri, MA dalam sambutannya mengatakan bahwa Yayasan Al Mujahidin Bonepute sebagai penguasa Wilayah menganggap bahwa Madrasah ini adalah anaknya dan tanggung jawabnya, begitu pula dengan Kementerian Agama karena Madrasah ini memiliki cita-cita, Visi dan Misi sama dengan Visi, Misi dan Tujuan Kementerian Agama sehingga Yayasan ini dianggap sebagai mitra yang banyak membantu Kementerian Agama di Bidang Agama dan Keagamaan.
Oleh karena itu dikatakannya Kementerian Agama memberikan sedikit bantuan seperti Tenaga Pendidik dua orang Guru PNS, disamping itu juga ada bantuan Sertifikasi bagi guru Honorer dan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) sebanyak Satu juta untuk satu orang siswa MI dan Satu Juta Dua Ratus bagi siswa MTs. Oleh karena itu harapannya kepada orang tua siswa masukkanlah anak-anaknya di Madrasah ini karena itu akan membawa bantuan bagi penyelenggaraan Madrasah ini. (LiL)