Guru MA PP Babul Khaer Ikuti Lomba Menu Sehat pada Peringatan HAB ke-77

Guru MA PP Babul Khaer Ikuti Lomba Menu Sehat HAB ke-77

Bulukumba (Humas Bulukumba) - pada rangkaian acara hari amal bakti (HAB) kementerian agama kabupaten Bulukumba ke-77 Bertempat di halaman kantor Kemenag Bulukumba, Selasa (03/01/2023).

Lomba tersebut sebagai wujud kerukunan umat untuk Indonesia, terlebih lagi peserta lomba mengenakan baju adat berbeda-beda, ada juga baju putih yang menggambarkan berbeda-beda tapi tetap satu.

Dalam lomba guru MA Babul Khaer menyajikan menu nasi tumpeng yang dihiasi berbagai macam lauk, juga ditata berbagai macam buah dan susu.

Menurut Bu A.Hasmawati menu tersebut adalah bentuk menu 4 sehat 5 sempurna.

"Lomba dimulai dari pukul 08.00 hingga 12.30, berjalan begitu semarak dengan ratusan meja yang ditata sajian menu sehat, terasa aromanya begitu lezat," ungkapnya.

Sebagai bentuk kerukunan setelah sajian makanan di cicipi oleh tim penilai, terlihat peserta lomba saling berbagi makanan dan makan bersama. (Jusni)


Daerah LAINNYA