Humas Kemenag Sinjai

Faried Wajedi, Selamat Kepada Fachriandi Matoa sebagai Ketua DPRD Sinjai

Tanassang, Sinjai Utara (Humas Sinjai) --- Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Sinjai Faried Wajedi bersama Penjabat (Pj) Bupati Sinjai, Andi Jefrianto Asapa dan jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai menghadiri rapat paripurna pengucapan sumpah pengganti antar waktu (PAW) Ketua DPRD sisa masa jabatan 2019-2024. Selain penetapan perpindahan keanggotaan alat kelengkapan DPRD Fraksi Partai Gerindra juga dilakukan di gedung DPRD Sinjai, Rabu (24/10/2024).

Pengambilan Sumpah atau Pelantikan PAW Ketua DPRD Sinjai Fachriandi ini berlangsung di ruang Rapat Paripurna, dipimpin Ketua Pengadilan Negeri Kelas II Kabupaten Sinjai, Anthonie S. Mona.

Fachriandi Matoa menggantikan Lukman H Arsal Ketua DPRD sebelumnya karena memutuskan maju di Pilkada serentak 2024.

Dalam sambutannya, Pj Bupati Sinjai Andi Jefrianto Asapa,  menyampaikan sebagai mitra legislatif, Pj Bupati berharap Ketua DPRD Sinjai yang baru dapat melaksanakan tugas baru dengan sepenuh hati, senantiasa berpegang teguh pada pilar kebangsaan UUD1945 dan Pancasila.

Menurutnya, Ketua DPRD bukan sekadar jabatan, namun sebuah amanah untuk merealisasikan cita-cita untuk Sinjai yang lebih maju, sejahtera dan bermartabat.

"Untuk itu kiranya Ketua DPRD Sinjai yang baru dilantik agar dapat melaksanakan tugas dengan melibatkan seluruh elemen politik dan masyarakat dengan membangun kebersamaan dan kerjasama yang lebih harmonis," harapnya.

Terpisah Kepala Kemenag Sinjai usai mengikuti rapat paripurna menyampaikan ucapan selamat kepada Fachriandi Matoa sebagai Ketua DPRD Sinjai sisa masa jabatan 2019-2024. "Atas nama Kepala Kemenag Sinjai dan Jajaran  saya mengucapkan selamat atas pelantikan saudara Fachriandi Matoa sebagai Ketua DPRD Sinjai sisa masa jabatan 2019-2024," ucapnya

Rapat Paripurna Pelantikan PAW Ketua DPRD Sinjai juga ditandai dengan penyerahan palu sidang dari Plt Ketua DPRD Sinjai Sabir kepada PAW Ketua DPRD Sinjai Fachriandi Matoa disaksikan tamu undangan lainnya.


Daerah LAINNYA