Giat Apel Pagi

Apel Perdana Guru MTs Guppi Lembanna Kajang

Bertempat di halaman Madrasah apel perdana ini dipimpin langsung oleh Kamad Lembanna Marni. Pelaksanaan apel pagi

Kajang (Humas Bulukumba) - Sebelum memasuki jam pertama awal dari proses belajar mengajar, kegiatan perdana yang dilakukan Kamad dan guru Madrasah Tsanawiyah Guppi Lembanna sebagai realisasi dari Rapat seluruh Kamad di PLHUT kementerian agama kabupaten Bulukumba pada Kamis, 4 Agustus 2022

Bertempat di halaman Madrasah apel perdana ini dipimpin langsung oleh Kamad Lembanna Marni. Pelaksanaan apel pagi ini selain menumbuhkan kedisiplinan bagi guru sekaligus mendengarkan tausiah atau arahan dari kepala madrasah.

Jumlah guru di Mts Guppi Lembanna sebanyak 11 orang namun beberapa guru mengajar juga di sekolah lain. 6 orag guru yang mengikuti apel pagi merupakan guru yang bertugas dalam PBM hari ini.

Dalam arahannya, Marni menyampaikan bahwa apel pagi ini sebagai sarana mengukur disiplin dan tanggung jawab guru dan pegawai. Pelaksanaan apel pagi merupakan kewajiban bagi setiap pegawai,

“Selain untuk mendengar arahan pimpinan, apel pagi juga bermanfaat untuk melatih kedisiplinan dan tanggung jawab bagi setiap pegawai khususnya yang bertugas hari ini”. Ungkapnya

Kemudian diakhir arahannya Marni mengucapkan terima kasih kepada teman-teman sudah bekerja sama dalam apel perdana ini dan saya kira apel selanjutnya akan berjalan dengan baik.

“Saya berharap apel pagi ini juga untuk meningkatkan efektivitas kerja”. Harapnya

Kegiatan apel perdana pagi ini yang dipantau humas disambut antusias oleh seluruh guru bahkan guru menilai apel pagi ini adalah merupakan refsesh sebelum pelaksanaan pembelajaran di kelas. (Dar/Ady)


Daerah LAINNYA